Saturday, June 14, 2014

Cara Menggunakan Rumus Dan Fungsinya Pada Ms. Excel



Cara Menggunakan Rumus Dan Fungsinya Pada Ms. Excel – Pada Microsoft Office Excel kita dapat memasukkan rumus yang berupa instruksi matematika ke dalam suatu sel pada lembar kerja. Operator hitung (operator aritmatik) yang dapat kita gunakan pada rumus.
Dalam suatu formula sering sekali digunakan adalah sebagai berikut :
o    Tanda operator Perkalian (*)
o    Tanda operator Penambahan (+)
o    Tanda operator Pengurangan (-)
o    Tanda operator Pembagian (/)
o    Tanda operator Pangkat (^)
Adapun langkah pemasukan sebuah formula adalah sebagai berikut :
1.    Pilihkah sel yang akan dipakai sebagai penyimpanan hasil perhitungan formula.
2.    Tulislah karakter = (sama dengan)
3.    Tulislah formula, maka formula akan muncul pada Formula Bar
4.    Pilihlah sel atau range yang isinya akan dihitung
5.    Tekanlah tombol Enter untuk melaksanakan perhitungan. Jika anda ingin membatalkan tekanlah tombol Esc.
Sebagai contoh lihat gambar di bawah ini :

Cara Menggunakan Rumus Dan Fungsinya Pada Ms. Exel

Keterangan Rumus :
1.    80 dikali (*) 70
2.    60 ditambah (+) 50
3.    40 dikurang (-) 30
4.    20 dibagi (/) 10
5.    5 dipangkat (^) 1
Menyunting Formula
Jika terdapat kesalahan memasukkan formula Anda dapat merubahnya atau menghapusnya dengan cara sebagai berikut :
1.    Klik pada sel yang mengandung formula
2.    Klik Formula Bar atau tekan F2
3.    Gunakan tombol-tombol pengarah pada keyboard untuk meletakkan titik penyuntingan, lalu gunakan tombol Backspace atau Delete untuk menghapus bagian yang tidak diinginkan.
4.    Tekan tombol Enter pada keyboard untuk menyelesaikan penyuntingan.
Menyalin Formula
Kadang-kadang kita harus melakukan perhitungan dengan formula yang mirip dengan formula yang telah ada. Dari pada harus setiap kali menulis ulang formula yang mirip atau bahkan sama, lebih baik kita menyalin saja dari formula yang telah ada. Untuk itu caranya sebagai berikut :
1.    Klik sel yang menampung formula yang akan disalin.
2.    Seret batas sel sambil menekan tombol Ctrl, arahkan ke sel tujuan.
3.     Setelah sampai tepat di atas sel tujuan, lepas mouse. Maka formula yang kita salin akan terpanpang di sana.
Menggunakan AutoSum
Fungsi Sum adalah yang sering digunakan, itulah sebabnya Microsoft Office Excel menyediakan fasilitas AutoSum sehingga kita tidak perlu susah-susah menulis formula dengan fungsi Sum lagi. Berikut ini contoh pemakaian AutoSum :
1.    Klik sel tempat menyimpan hasil perhitungan. Misalnya B6
2.    Pada Toolsbar klik tombol Sum (Σ). Akan muncul fungsi Sum pada sel tersebut.
3.    Pilihlah sel atau range yang isinya akan dijumlahkan. Fungsi Sum akan terlengkapi dengan sel/range terpilih.
4.    Tekan Enter. Maka hasilnya akan di tampilkan pada sel B6.
Sebagai contoh lihat gambar di bawah ini :

Cara Menggunakan Rumus Dan Fungsinya Pada Ms. Exel

Keterangan : Sel B1 sampai B5  akan dijumlahkan
Itulah dasar-dasar menggunakan rumus pada Microsoft Office Excel yang sempat Bhayu Blog bagikan pada kesempatan kali ini. Namun bila masih ada kesempatan nanti pada postingan berikutnya Bhayu Blog akan membagikan fungsi rumus yang lainnya. Sedikut Bhayu Blog tambahkan bagi Anda yang belum tahu fungsi dari tools F1 sampai F12 pada keyboard Anda bisa membacanya pada postingan Bhayu Blog yang lain tentang Fungsi F1 Sampai F12 Pada Keyboard
Demikianlah artikel singkat dari Bhayu Blog tentang Cara Menggunakan Rumus Dan Fungsinya Pada Ms. Excel dengan harapan semogah dapat bermanfaat bagi kita semua.


2 comments :

  1. ternnyata penggunaanya sangat mudah yaa gan :)
    dari dulu juga sering belajar yang seperti ini.

    jangan lupa kombackyaa !!!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya gan akan segera ke TKP terima kasih telah berkunjung di Bhayu Blog

      Delete